Babinsa Koramil 1007-02/Banjarmasin Selatan Kawal Pasar Murah di Kelurahan Pemurus Dalam

BANJARMASIN | Dalam upaya membantu masyarakat memperoleh kebutuhan pokok dengan harga terjangkau, Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindak) Kota Banjarmasin menggelar kegiatan pasar murah di Kantor Kelurahan Pemurus Dalam, Jalan AMD RT 27/RW 03, Kecamatan Banjarmasin Selatan, Rabu (26/3). Sebanyak 300 paket bahan pokok disediakan dalam kegiatan ini dengan harga terjangkau sebesar Rp 40.000 per paket. Rabu (26/03). Babinsa Kelurahan Pemurus Dalam, Serda Yatno dari Koramil 1007-02/Banjarmasin Selatan, turut hadir dalam kegiatan ini untuk melakukan monitoring guna memastikan kelancaran dan keamanan pasar murah. Kehadiran Babinsa di tengah masyarakat mendapatkan apresiasi karena mampu menciptakan suasana yang tertib serta membantu dalam distribusi paket sembako kepada warga yang membutuhkan. Adapun isi paket yang dijual dalam pasar murah ini terdiri dari: - 2 liter minyak goreng dan 1 botol sirup  Pasar murah ini mendapat sambutan antusias dari masyarakat yang berhara...