TNI Bersama Warga !! Koramil Banjarmasin Selatan Gelar Karya Bhakti, Pasar Pangambangan Dibersihkan

BANJARMASIN | Dalam upaya menciptakan lingkungan yang bersih dan sehat, Koramil 1007-01/Banjarmasin Timur bersama warga melaksanakan kegiatan gotong royong dalam rangka Karya Bhakti TNI di Pasar Pangambangan, Jalan Veteran RT 12 RW 1, Kelurahan Pangambangan, Kecamatan Banjarmasin Timur, Jumat (28/3).

Kegiatan yang dimulai pukul 10.00 WITA ini bertujuan untuk membersihkan area pasar dari sampah yang berserakan, sehingga dapat menciptakan lingkungan yang lebih sehat dan nyaman bagi pedagang serta pengunjung. Dengan kondisi pasar yang bersih, diharapkan dapat mencegah timbulnya berbagai penyakit dan menghilangkan kesan kumuh di kawasan tersebut.

Dalam aksi gotong royong ini, anggota Koramil 1007-01/Banjarmasin Timur bersama masyarakat saling bahu-membahu mengumpulkan sampah, menyapu, dan membersihkan saluran air di sekitar pasar. Kegiatan ini juga menjadi ajang untuk memperkuat kebersamaan antara TNI dan masyarakat dalam menjaga kebersihan lingkungan.

Diharapkan dengan adanya Karya Bhakti TNI ini, kesadaran warga terhadap pentingnya menjaga kebersihan pasar semakin meningkat, sehingga lingkungan tetap asri dan nyaman bagi semua.

Pendim

Komentar

Postingan populer dari blog ini

JABATAN BENDAHARA CABANG SURABAYA YAYASAN HANG TUAH BERGANTI

Membanggakan, Prajurit Satrol Lantamal X sabet 2 medali pada kejuaraan body contest HUT Yonef 751/VJS

Panda Lantamal IX Ambon Terima Kunker Tim Wasev Werving Ban II Binteman Spersal Mabesal